Notification

×

Iklan

Iklan

Kereta Api Tercepat di Indonesia, Simak Selengkapnya di Sini !!

Saturday 21 January 2023 | 01:08 WIB Last Updated 2023-01-20T18:08:38Z

Ilustrasi Kereta Tercepat di Indonesia. (Liputan Tegal/Tangkap Layar Instagram @kai121_)

Nasional, LIPUTANTEGAL.COM
- Kereta api Argo Bromo Anggrek adalah kereta kasta tertinggi di Indonesia, yang merupakan kereta tercepat di perkeretaapian Indonesia. 


Argo Bromo Anggrek sendiri memiliki relasi dari stasiun Jakarta Gambir menuju stasiun Surabaya Pasarturi dengan rute melalui kota Semarang. 


Dalam perjalanan nya kereta api Argo Bromo Anggrek membawa 2 kelas layanan yang terdiri dari 9 Kereta Eksekutif dan 1 kereta Luxury Sleeper. 


PT Kereta Api Indonesia sendiri menargetkan konsumen kelas menengah ke atas dalam pelayanan kereta api Argo Bromo Anggrek ini. 


Untuk harga tiketnya Rp 755.000 - Rp 825.000 (Harga tiket dapat berubah ubah tergantung kapan hari keberangkatan dan waktu pemesanan tiket). 


Menyandang Gelar sebagai kereta nomor satu di Indonesia tentunya kereta api Argo Bromo Anggrek memiliki beberapa keunggulan. 


Dibandingkan dengan kereta lainnya, yang pertama kereta ini merupakan kereta tercepat dari Jakarta menuju Surabaya dengan waktu tempuh hanya 8 jam lebih 10 menit. 


Selama di perjalanan juga keretanya bahkan bisa melaju sampai dengan kecepatan maksimal 120kmph Yang merupakan batas kecepatan tertinggi dari kereta di Indonesia saat ini. 


Kereta unggulan dimana memiliki beberapa fasilitas tambahan yang tidak ada di kereta lainnya, seperti fasilitas Wifi, Live cooking di kereta restorasi, dan lain-lain.


Dalam 1 hari terdapat 4 keberangkatan kereta api Argo Bromo Anggrek, 2 dari Jakarta dan 2 dari Surabaya dengan waktu keberangkatan pada pagi dan malam hari. 


Jadwal keberangkatan dari Jakarta-Surabaya jam 08.20 win dan jam 20.35 wib, sedangkan pemberangkatan dari Surabaya-Jakarta jam 09.35 wib dan jam 21.05 wib. 


Itulah rangkaian kereta api Argo Bromo Anggrek yang dapat kami bagikan untuk pecinta Kereta Api Indonesia. 



Penulis: Muhamad Mansur

Sumber: YouTube Mohamad Adijasa Yudi 




×
Berita Terbaru Update