Notification

×

Iklan

Iklan

Kecelakaan Tol Cipali KM 139 Menewaskan 3 Orang 7 Luka-Luka, Berikut Daftar Korban!

Wednesday, 16 November 2022 | 16:10 WIB Last Updated 2022-11-16T09:10:23Z

Kecelakaan Tol Cipali KM 139. (Liputan Tegal/ Dok. Net)

Peristiwa, LIPUTANTEGAL.COM
- Kecelakaan Tol Cipali KM 139 menewaskan 3 orang dan 7 orang mengalami luka-luka.


Korban meninggal dunia dan luka-luka pada peristiwa kecelakaan Tol Cipali KM 139 merupakan penumpang minibus Luxio B-1346-FRR.


Dilansir dari laman Antara News pada Rabu 16 November 2022, Polres Indramayu berhasil mengindentifikasi para korban kecelakaan Tol Cipali KM 139.


Kasatlantas Polres Indramayu AKP Angga Handiman mengungkapkan semua korban berhasil diidentifikasi.

"Semua korban sudah berhasil diidentifikasi, baik yang luka maupun meninggal dunia," ungkapnya, Selasa 15 November 2022.


Ia pun memaparkan korban meninggal dunia ada tiga orang atas nama Saji (40), Kasum (52), dan Ira Purwanti (20), ketiganya merupakan warga Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.


Untuk korban yang mengalami luka-luka berjumlah tujuh orang yakni Carsadi (27), Nurodin (27), Ade Hidayat (34), Mustari (39), Riska Fitriani (19), warga Kabupaten Cirebon, dan Dian Kurniawati (30) berasal dari Kabupaten Kuningan.


Ia pun melanjutkan para korban dilarikan ke RSUD Cideres, Kabupaten Majalengka, sedangkan jenazah dibawa pulang keluarganya.


"Semua korban yang mengalami luka maupun meninggal dunia merupakan penumpang minibus Luxio B-1346-FRR," lanjutnya.


Sementara itu melalui keterangan unggahan akun instagram @tmcsatlantasindramayu menuliskan kronologi peristiwa itu terjadi.


"Kejadian bermula saat Kendaraan Minibus Luxio No.Pol. B 1346 FRR datang dari arah Jakarta ke Cirebon dikemudikan oleh saudara Yoyo dengan membawa penumpang 10 (sepuluh) orang, ketika melaju di lajur 2 kemudian oleng ke kiri dan menabrak kendaraan Isuzu Truck Load Bak No.Pol. B 9106 KYZ yang dikemudikan oleh saudara Sarip Hidayat dengan 1 orang penumpang datang dari arah yang sama yang berada di lajur 1, sehingga mengakibatkan 7 orang penumpang mengalami luka-luka serta 3 orang penumpang maninggal dunia serta rusaknya kedua kendaraan tersebut," tulisnya.


Satlantas Indramayu hari ini telah melakukan olah tempat kejadian perkara seperti pada unggahan di akun instagramnya.***

×
Berita Terbaru Update